February 25, 2009

Kisah lahirnya SEBASTIAN..

Michael Sebastian Paskalie yang lahir pada 18 Maret 2007.


Kelahiran Davisca dan Sebastian memang sangat dekat, mereka hanya terpaut 15 bulan.
Sebastianpun harus mengalami Caesar pada proses kelahirannya, karna usia pasca Caesar yang pertama belum ada 2 thn untuk jarak yang aman.
Maklumlah....kebobolan....:))
Karna sudah direncanakan Caesar, maka kami ambil 38 minggu usai kandungan. Karna bayi sudah terbentuk sempurna.
Pada saat melahirkan Tian, saya sedang tidak aktif bekerja sebagai karyawan.
Dengan kata lain, saya makan gaji buta selama 15 bulan di rumah.....
Maka kami melakukan kelahiran di SOLO, Jawa Tengah, dimana orang tuaku masih berdomisili disana. Sayapun datang 2 bulan lebih awal.

Pemeriksaan demi pemeriksaan semua berjalan dengan baik tanpa adanya keluhan ataupun hal yang aneh2.
Tepat tanggal 18 Maret pagi saya masuk RS untuk persiapan operasi yang yang akan dilakukan sore hari karna menunggu suami tercinta datang dari Sangatta. Karna waktu Davisca kami tidak sempat mengabadikannya di ruang operasi, maka Tian akan kami abadikan...dan masih ada rekaman VCDnya, walau.....aku masih ngeri untuk melihatnya...
Akhirnya,...pada sekitar jam 4 sore,... lahirlah Sebastian, saya masih dalam pengaru obat bius, sampai besoknya barulah diberitahu suami, bahwa Tian dalam kondisi kritis...
Dimana saat baru keluar dia bisa menangis, namun setelahnya dia tidak bisa menangis lagi dan tubuhnya menjadi biru.

Dengan wajah pucat dan sedih tapi harus tegar, suamiku mencerikan semuanya,....
Spontan aku menangis dan ingin melihat dia anakku..... Namun aku masih belum bisa bangun dulu karna memang pengaruh operasi belum diperbolehkan.
Coba bayangkan,... gimana perasaan kami melihat anak yang baru dilahirkan dengan kondisi kritis seperti itu. dia masih dalam perawatan sangat intensif dengan diberikan 2 Oksigen dan 1 infus. Bahkan,...dia belum sempat dibersihkan setelah dikeluarkan dari rahimku....






PUJI TUHAN....

Akhirnya,...Sebastian bisa lewatkan masa kritisnya dengan dilepasnya oksigen dan infusnya, dan kami boleh memegangnya di hari ke-3.
Saat itu pula aku pertama kali bisa memberikan ASI pertamaku untuknya....
Syukur pada TUHAN,.... Kebahagiaan kami tiada taranya.... Anak keduaku SELAMAT....



Lima hari saya di rawat di RS dan boleh kembali kerumah, malamnya kok perban anti air penutup jahitannya lepas waktu kumandi. kami lgs ke rumah sakit untuk di ganti yg baru n tidak kemasukan air.


Seminggu setelah kelahiran Tian, suami tercinta kembali ke Sangatta untuk bekerja.
Aku tidak merasa berat ditinggal suami, namun saat siangnya aku merasa tidak enak badan dan demam. Ya...saking tingginya (41 derajat) aku sampai pingsan dan dibawa ke rumah sakit oleh orang tuaku.. Begitu sadar, ternyata aku ada di ruang UGD di RS tempat aku melahirkan Tian.


Aku menduga karna jahitan yang mungkin sempat terkena air, namun..pemeriksaan Lab menunjukan aku kena Typus....dah harus dirawat....
Ha...??!! Betapa sedih hatiku, meninggalkan Tian yang baru lahir, Visca yang lagi lucu2nya dan suami sudah dalam perjalanan Samarinda-Sangatta.


Begitu dengar aku kembali harus dirawat, suamiku ingin kembali ke Solo. Tapi setelah dapat penjelasan dari orang tua saya dan kakak perempuannya. akhirnya ia tetap melanjutkan perjalanannya ke Sangatta.
Aku dirawat selama 3 hari, itupun aku ingin cepat2 pulang bertemu anak2ku...


Setelah usia Tian hampir 2 bulan, kami semua kembali ke Sangatta, karna rencananya aku akan kembali bekerja.
Namun beberapa hari kami tiba di SGT, kami mendapat cobaan lagi,....


Ternyata Typusku kambuh dan parah lagi. Setelah berobat dan pemeriksaan Lab, ternyata hasilnya masih tinggi dan saya harus dirawat lagi....


Oh,..TIDAK......!!!!


Aku menolak anjuran dokter dan memilih tinggal di rumah saja, bahkan saya sampai harus membuat surat pernyataan penolakan anjuran rawat inap.
Yang ada di benakku saat itu adalah,... bagaimana dengan anak2ku,..?? sementara kami belum punya pembantu/pengasuh.


Karna kebaikan dan hubungan yang baik kami dengan suster2 biara di tempat kami, maka kami titipkan Tian di sana selama 2 hari dan Visca dirumah, dengan saya sementara papanya kerja.


Kami ga menyangka, kejadian demi kejadian kami alami diwaktu yang berdekatan....


Mungkin itulah jalan Tuhan buat kami... Terima kasih Tuhan,... kami masih mampu melewatinya bersama-sama.



Amin...

February 24, 2009

Kisah lahirnya DAVISCA

Gabriella Natalie Davisca yang lahir pada 18 Des 2005.


Kehamilan pertama selama 42 minggu, niat sih mau lahiran secara normal... tapi ternyata...
harus Caesar.....ugh....BT...
Padahal kami dah rencanakan semua untuk normal di Balikpapan.

Seminggu sebelum tanggal perkiraan lahir, kami sudah tinggal di Balikpapan. Mungkin karna kelamaan tinggal di Sangatta, jadi kalo liat kota dikit,...maunya jalan terus...

Pada tanggal 16 Des, saat kami lagi jalan2 di Mall Plaza, ternyata aku rasakan pecah ketuban.
Kami menghubungi teman dekat yang seorang bidan, dan kami disarankan ke rumah sakit.
Setelah diperiksa ternyata pembukaan baru 2-3. Biasanya kalo anak pertama kan agak susah, kami mo terusin jalan2 lagi, malah disuruh jalan2 di RS. Kan lebih enak jalan2 di Mall daripada di RS....

Ternyata sampai malam, pembukaan ga nambah...coba induksipun besoknya hanya nambah pembukaan jad 3-4 terus sampai malam.
Mana di malamnya aku ngerasain HIS tiap 2-3 menit tanpa penambahan pembukaan dan rasa ingin melahirkan.

Malam makin larut dan sakit krn HISnya semakin tidak tertahankan, kata dokter mau diinduksi lagi. Dari pada diinduksi lagi, kami lebih milih Caesar....lagian kan udah 2 malam kami di RS.

Jam 23.00 WITA, masuk kamar operasi. Biasanya sekali suntikan anasthesi cukup, namun aku sampai disuntik belasan kali karna Udema (bengkak pada kaki karna penumpupakn cairan) yang membuat cairan anasthesi tidak bekerja (katanya:)).
Semua tim di kamar operasi pada berdoa termasuk Obgynnya, karna aku menahan sakit 2x (HIS yg masih ada & suntikan2 anasthesi), sampai menangis......hu..hu..

Jam 00.02 pada tanggal 18 Desember 2005, anak pertama kami lahir dan hanya dikeluarkan dengan waktu 5menit, yg membuat lama di ruang operasi adalah anasthesinya. Bidannya mengatakan, "wah bu, bayinya susah keluar karna terlilit tali pusat". Spontanlah aku langsung teriak, "Tu, kan...saya bilang juga apa, kalo bayi saya terlilit tali pusat"
Kenapa saya jadinya kesal..??
Karna sblmnya saya sudah bilang ke obgynnya (dr. Bobby, SpOG), bahwa dr SGT anak saya terlilit tali pusat. Namun sang dokter bilang sudah tidak lagi.....
Tau begini dari awal kan, kami ga akan terjadi sampai seperti ini.....

Setelah 5 hari di RS, kami merencanakan pulang ke SGT pada tanggal 23 Des, karna mau Natalan di SGT. Tapi kami belum bisa dipulangkan, lantaran Davisca badannya kuning, maka saya minta utk cek LAB.
Dari hasil LAB, ia harus dapat perawatan lebih lanjut, tapi karna niat untuk Natalan di SGT, maka kami tetap maksa pulang. Toh, setelah dapat informasi juga dari dokter spesialist anak rekanan saya, dengan hasil LAB spt itu anak saya boleh dibawa pulang.
Yang penting dia di beri banyak ASI dan di jemur tiap pagi.
Akhirnya kami pulang dengan beberapa komplain terhadap RS tersebut karna ketidakpuasan atas pelayanan mereka termasuk dokter kandungan dan dokter anaknya.

Akhirnya kami sampai di SGT dengan perjalanan darat selama 10 jam dan bisa merayakan NATAL pertama bersama dengan putri pertama kami di SGT.
Seminggu usia Davisca, ia sudah ku ajak keliling untuk Natalan dengan teman2 dekat.
Maklumlah....karna ga ada orang tua dan hanya berdua, jadi kami tidak tau kalau bayi sebaiknya jangan di bawa keluar dulu sebelum 1 bulan.
Ya,...namanya juga NATAL,...masa tidak kegereja .....
Tapi, untunglah...bayiku saat itu tidak terkontaminasi....

Terima kasih Tuhan,.....




February 22, 2009

10 alasan untuk TERSENYUM...

Senyum, menurut seorang ahli adalah cara terbaik untuk membantu tubuh berfungsi lebih baik.

Senyuman meningkatkan kesehatan, menurunkan level stress, dan membuat Anda lebih atraktif.Berikut ini rangkuman tentang manfaat senyuman:

1. Senyum membuat Anda lebih menarik. Orang yg byk tersenyum memiliki daya tarik. Orang yg suka tersenyum membuat perasaan orang disekitarnya nyaman dan senang. Orang yg selalu merengut, cemburut, mengerutkan kening, dan menyeringai membuat orang-orang disekeliling tidak nyaman. Dipastikan orang yg byk tersenyum memiliki byk teman.

2. Senyum mengubah perasaan. Jika Anda sedang sedih, cobalah tersenyum. Senyuman akan membuat perasaan menjadi lebih baik. Menurut penelitian, senyum bisa memperdayai tubuh sehingga perasaan berubah.

3. Senyum menular. Ketika seseorang tersenyum, ia akan membuat suasana menjadi lebih riang. Orang disekitar Anda pasti akan ikut tersenyum dan merasa lebih bahagia.

4. Senyum menghilangkan stres. Stres bisa terlihat di wajah. Senyuman bisa menghilangkan mimik lelah, bosan, dan sedih. Ketika Anda stres, ambil waktu untuk tersenyum. Senyuman akan mengurangi stres dan membuat pikiran lebih jernih.

5. Senyum meningkatkan imunitas. Senyum membuat sistem imun bekerja lebih baik. Fungi imun tubuh bekerja maksimal saat seseorang merasa rileks. Menurut penelitian, flu dan batuk bisa hilang dengan senyum.

6. Senyum menurunkan tekanan darah. Tidak percaya? Coba Anda mencatat tekanan darah saat Anda tidak tersenyum dan catat lagi tekanan darah saat Anda tersenyum saat diperiksa. Tekanan darah saat Anda tersenyum pasti lebih rendah.

7. Senyum melepas endorphin, pemati rasa alamiah, dan serotonin. Senyum ibarat obat alami. Senyum bisa menghasilkan endorphin, pemati rasa alamiah, dan serotonin. Ketiganya adalah hormon yg bisa mengendalikan rasa sakit.

8. Senyum membuat awet muda. Senyuman menggerakkan banyak otot . Akibatnya otot wajah terlatih sehingga Anda tidak perlu melakukan face lift. Dijamin dengan byk tersenyum, Anda akan terlihat lebih awet muda.

9. Senyum membuat Anda terlihat sukses. Orang yg tersenyum terlihat lebih percaya diri, terkenal, dan bisa diandalkan. Pasang senyum saat rapat atau bertemu dengan klien. Pasti kolega Anda akan melihat Anda lebih baik.

10. Senyum membuat orang berpikir positif. Coba lakukan ini : pikirkan hal buruk sambil tersenyum. Pasti susah. Penyebabnya, ketika Anda tersenyum, tubuh mengirim sinyal “hidup adalah baik”. Sehingga saat tersenyum, tubuh menerimanya sebagai anugerah.

Tuhan Menciptakan Mahluknya (Jokes....)

Alkisah pada saat Tuhan menciptakan mahluknya.... (Just Joke)

Di awal zaman, Tuhan menciptakan seekor sapi.
Dia berkata kepada sang sapi "Hari ini kuciptakan kau! Sebagai
sapi engkau harus pergi ke padang rumput. Kau harus bekerja di bawah
terik matahari sepanjang hari. Kutetapkan umurmu sekitar 50 tahun."
Sang Sapi keberatan "Kehidupanku akan sangat berat selama 50 tahun.
Kiranya 20 tahun cukuplah buatku. Kukembalikan kepadaMu yang 30 tahun"
Maka setujulah Tuhan.

Di hari kedua, Tuhan menciptakan monyet. "Hai monyet, hiburlah
manusia. Aku berikan kau umur 20 tahun!" Sang monyet menjawab
"What? Menghibur mereka dan membuat mereka tertawa?
10 tahun cukuplah. Kukembalikan 10 tahun padaMu"
Maka setujulah Tuhan.

Di hari ketiga, Tuhan menciptakan anjing. "Apa yang harus kau
lakukan
adalah menjaga pintu rumah majikanmu. Setiap orang mendekat kau
harus menggongongnya. Untuk itu kuberikan hidupmu selama 20 tahun!" Sang
anjing menolak : "Menjaga pintu sepanjang hari selama 20 tahun ? No way.! Kukembalikan 10 tahun padaMu".
Maka setujulah Tuhan.

Di hari keempat, Tuhan menciptakan manusia. Sabda Tuhan:
"Tugasmu adalah makan, tidur, dan bersenang-senang.
Inilah kehidupan. Kau akan menikmatinya.
Akan kuberikan engkau umur sepanjang 25 tahun!"
Sang manusia keberatan, katanya "Menikmati kehidupan selama 20 tahun?
Itu terlalu pendek Tuhan. Let's make a deal. Karena sapi
mengembalikan 30 tahun usianya, lalu anjing mengembalikan 10 tahun,
dan monyet mengembalikan 10 tahun usianya padaMu, berikanlah semuanya itu padaku.
Semua itu akan menambah masa hidupku menjadi 75 tahun.
Setuju ?"
Maka setujulah Tuhan.
AKIBATNYA... ......... ......... .........
Pada 25 tahun pertama kehidupan sebagai manusia dijalankan
(kita makan, tidur dan bersenang-senang)

30 tahun berikutnya menjalankan kehidupan layaknya seekor sapi
(kita harus bekerja keras sepanjang hari untuk menopang keluarga kita.)

10 tahun kemudian kita menghibur dan membuat cucu kita tertawa
dengan berperan sebagai monyet yang menghibur.

Dan 10 tahun berikutnya kita tinggal dirumah, duduk didepan pintu,
dan menggonggong kepada orang yang lewat.......

( kasyiaaan deh si manusia..... ..!!! )

Atas nama keluarga besar makanya jadi orang jangan betingkah, hehehe..

February 21, 2009

Teman masa kecil..

Betapa senangnya hati ini,...

tau ga sih...!!!! dalam seminggu terakhir ini aku ketemu temen2 SD, SMP dan SMA di FB.
bahkan, td temenku ajakin aku bergabung dg link SD,SMP. wuiiiih.....spontanlah aku langsung cari dan 'Join the group". walhasil,... walaupun belum banyak anggota yang bergabung, tp ASLI...komentar2nya konyol abis.

Ada yang ngomongin uang jajan waktu sekolah, guru2 yang pernah mengajar dan kenangannya, tempat tinggal saat ini, kenangan anak2 yg nakal, centil, galak, dan sebagainya.
bahkan ampe jajanan favorit dulu.

JAdi kangen pengen ketemu mereka lagi dan liat perubahan2 semuanya..
So pasti,.. daftar temen2 di FB pada nambah nih...
Thx ya Face Book.... kau udah pertemukan aku dengan teman2ku...
Thx juga buat temen2 yg sudah add FB-ku, maupun approved aku...

Oh....Betapa senangnya......

February 20, 2009

BARONGSAI ambil ampau di rumahku...





Baru ku rasakan nih pengalaman seperti ini... Merayakan IMLEK...

Mau tak mau...kan suamiku termasuk keturunan Tionghoa (Cina-Palembang).

Lebih menarik lagi,..Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia-Sengata.
Iya, perkumpulan warga keturanan Tionghoa yang ada di Sgt....mereka mendatangkan tim Barongsai dari Samarinda (perjalanan sekitar 4-5jam dari SGT).
Panitia pelaksana IMLEK mendata siapa saja yang rumah, kantor, tokonya ingin didatangi Barongsai dan menyiapkan ANGPAO (amplop merah berisi uang).

Menurut kepercayaan,...Rumah, toko, kantor yang di datangi Barongsai akan mendapatkan rejeki dan berkat. AMIN....
Kok Amin,...? ya iyalah... rumahku kan salah satu yang didatangi Barongsai.
Menurut suamiku,...yang juga jadi panitia dan ikut bersama Barongsai sejak Sabtu dan Minggu pagi. Dirumahkulah yang agak lama dan 2 Barongsai (Merah+Hijau) yang beratraksi.
Sementara ditempat lain, hanya salah satu yang main dan hanya ambil Angpao saja.
Ga tau juga kenapa,..? malah saat Barongsai ambil Angpao yang tergantung di dalam rumah, mereka sempat tidur-tiduran. dan juga saat di garasi, mereka sempat bermain bola basket yang kebetulan ada di sana.
Ya...lumayanlah..buat hiburan tetangga dan kami yang di SGT haus hiburan....(lebay deh...).


Mereka start kunjungan dari rumah kerumah mulai Sabtu siang sampai sore, lalu dilanjutkan Minggu pagi sampai Sore dan dilanjutkan beratraksi di lapangan basket Town Hall, Swarga Bara.
Lalu ke tempat pak Thomas (PT. Triwisna), sekali tampil lagi lalu mereka mandi, isiratahat, makan malam dan langsung kembali ke Samarinda.

Ya..ampun,... bisa dibayangkan dong,.. betapa capek sekali mereka itu. Karna mereka satu tim, jadi bisa gantian deh..

SERU...abis... sampai-sampai aku ga ikut arisan deh sama ibu-ibu Gaul...




Pro dan Kontra mengenai sediaan PUYER tuk anak-anak.

Hot issue saat ini diberbagai media, termasuk di dalam salah satu millist saya.

Boleh ditengok lagi laporan dari media TV ( RCTI) mengenai PUYER di:
1. negatif obat puyer.wmv
2. dokter umum dibanjiripasien.wmv
3. lahir dari keterbatasan obat anak anak.wmv

Ga disangka,.. sebuah artikel mengenai SaYur ( Say No to Puyer) dan dukungannya kepada stasiun TV tersebut menjadikan millist kami ramai membahasnya, bahkan dimasukkan pula masukan2 dari beberapa Nara Sumber (dokter).
Agak gerah sih membacanya,..tapi mo gimana lagi.... namanya juga opini public....
Silahkan aja berkomentar...selagi tidak dipungut biaya....

Kembali ke topik....
Kalo boleh saya membagikan sedikit pengalaman dan pengetahuan mengenai hal tersebut, silahkan ikuti saya...... Siap....GO....

Ada beberapa hal yang ingin saya paparkan, diantaranya:

Mengapa harus sediaan puyer.


1. Hal ini terjadi karna sediaan obat di pasaran indonesia untuk anak bahkan balita belum banyak tersedia dan belum bervariasi, baik dari farmakologi maupun komposisi yg dibutuhkan tiap keluhan penyakit pasien. Mungkin hal ini pula yang membuat para dokter meresepkan puyer untuk anak2. Mis: yg tersedia hanya sediaan tablet, maka tablet itupun harus dibagi sesuai dengan berat badan, umur n kasus penyakit sang anak tsb.


2. Sediaan puyer lebih memudahkan para orang tua dalam pemberian. Mis: dalam satu puyer sudah memuat beberapa obat antibiotik, penurun panas, batuk pilek, vitamin. Bayangkan bila orang tua harus memberikan 2-3x dalam sekali minum? Syukur2 anaknya gampang minum obat, kalo ga?? apa ga stress untuk membujuknya tanpa paksaan.


3. Kecenderungan masyarakat Indonesia lebih memilih diberikan puyer untuk anaknya dari pada beberapa macam obat.


Mengapa jangan menggunakan sediaan PUYER.


1. Dengan sediaan puyer terutama puyer campuran, akan sangat sulit untuk mendeteksi secara dini apabila lgs terjadi reaksi dari efek sampingnya.


2. Tidak ada jaminan pasti campuran puyer tersebut akan di campur secara homogen (merata), dibagi dengan rata pula di kertas puyernya, jumlahnya dosis akhirnya benar sesuai diminta dokter. Bila semua itu tidak terjadi dengan benar, coba anda bayangkan...??!!!


3. Di dunia barat, sudah sejak lama mereka menentang penggunaan Puyer yang kurang efektif. Para dokternya akan lebih memilih seminimal obat yang tepat untuk diberikan, agar tidak juga terjadi poli farmasi (beda obat, tp fungsinya sama dan diminum bersamaan).


4. Dari beberapa resep yang pernah saya lihat, lumayan juga beberapa campuran puyer yang kurang memperhatikan waktu pemberian obat dan interaksi pada tiap masing2 obat bila di campur. Coba anda bayangkan bila interaksi obat tersebut berlawanan..??!!


5. Apa kita yakin dengan lumpang dan alunya higienis benar. bagaimana bila sebelum dan sesudah pemakaian tidak disterilkan dahulu? dengan alkohol misalnya?


6. Bagaimana dengan tablet yang higroskopis (mis:obat2 epilepsi), apa bisa menjamin akan sesuai pemberiannya dengan dosis yg diminta? apa puyer tersebut tidak akan menempel pada kertas. Mungkin akan lebih baik bila orangtua menyimpan dan menjaganya dengan baik, namun bagaimana bila hal itu tidak terjadi???


Hal-hal yang harus digaris bawahi buat kita semua, terlebih para ibu muda yang awam. Bahwa kita harus:


1. Lebih selektif dan berhati-hati terhadap obat-obatan yang akan kita berikan pada anak2 kita. Silahkan tanya pada doktern dan farmasist bila anda kurang paham mengenai obat2an tersebut, Mis: kegunaan, efek samping, kontra indikasi, interaksi dengan obat2an lain, cara pemakaian, dosis. Jangan terlalu cepat memberikan berbagai macam obat bila anak sakit, temukan dahulu penyeba sakitnya. Lebih baik bertanya sebelum kita berikan obat2 tersebut ke anak2 tercinta kita, daripada...

2. Sebaiknya hindari pemakaian obat-obatan berlebihan bila belum terlalu parah, kecenderungan orang Indonesia mengkonsumsi obat berbagai macam. Ingat, obat apapun itu, merupakan racun yang diberikan ketubuh kita. Sebaiknya kita lebih waspada.

3. Saya yakin kok, masyarakat Indonesia sekarang lebih banyak yang pintar, aktif dan kritis.

4. Pilihan ada ditangan anda, sebaiknya apa yang terbaik buat anda dan keluarga anda. sambil menunggu reaksi dan hasil jawaban dari pemerintah kita akan hal ini.

Dengan tidak bermaksud mengomentari siapapun, artikel ini merupakan OPINI dari saya pribadi sebagai seorang ibu, masyarakat Indonesia dan kebetulan sedikit mengerti mengenai obat-obatan.


February 19, 2009

Rahasia ML (Making Love)

Siapa bilang ML hanya menjanjikan sisi fun untuk hidup Anda. Nyatanya ML menunjukan manfaat dalam berbagai sisi kehidupan dan tak hanya untuk keharmonisan dengan pasangan.
Sepertinya hal tersebut seru juga ya untuk dibahas di blogku.
Tak percaya? Simak 6 fakta di bawah ini ( Penelitian Dr.Sander – UK).

Tapi sebelumnya, bagi yang belum menikah,..artikel ini hanya buat pengetahuan kelak ya.
Boleh dipraktekkan kalo udah ada pasangan yang syah menurut agama dan pemerintah ya...


1. ML = membantu pekerjaan Anda
Sex dengan kualitas yang baik apalagi jika disertai dengan orgasme, dapat membuat Anda menjadi lebih rileks dan membuat konsentrasi serta pikiran menjadi lebih jernih. Jadi, dari pada mengintip gambar-gambar naked artis idola di sela-sela pekerjaan Anda, lebih baik get naked saja bersama pasangan di kamar tidur Anda.

2. ML = meningkatkan daya tahan tubuh
Sering mendapat serangan flu ringan atau sakit kepala? Sex bisa jadi obat ampuh untuk Anda. Sex yang sehat dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Penelitian menunjukan bahwa seseorang yang rutin melakukan aktivitas sex, lebih jarang terkena penyakit ringan seperti flu. Dan dari sisi romantis, menurut para ahli kesehatan, ciuman yang dalam dipercaya dapat menurunkan kadar tekanan darah dan dalam jangka panjang, dapat menekan tingkat kolestrol. Dalam jangka pendek, ciuman dapat mengurangi bakteri yang biasanya tumbuh subur di antara gigi, dapat melepaskan bakteri baik yang meningkatkan produksi antibodi untuk memerangi infeksi. Bahkan hanya dengan pegangan tangan atau pelukan, dapat mengurangi kadar stress.

3. ML = olahraga
Aerobik dan yoga memang baik bagi tubuh, namun sex juga merupakan olahraga yang tak kalah baik dan sehat untuk jantung Anda. Sementara olahraga yoga dan aerobik memerlukan kelenturan dan keluwesan tubuh, demikian juga halnya dengan berbagai posisi dan teknik yang tersaji dalam Kama Sutra. Ketika bercinta, hampir seluruh anggota tubuh bergerak dan Anda juga melatih otot panggul, perut, kaki, tangan, pernafasan dan untuk sebagian pria, sex juga berarti melatih kekuatan otot terutama dalam standing position.

4. ML = penghematan uang
Sudah berapa botol handbody yang Anda habiskan selama ini demi mendapatkan kulit halus nan lembut? Padahal Anda tak perlu buang-buang banyak uang untuk membeli handbody super mahal jika dengan sex saja, Anda bisa mendapatkan kulit idaman. Mengapa? Hal itu bisa terjadi karena ketika Anda mengalami orgasme, keringat yang dihasilkan oleh tubuh mengandung minyak yang baik untuk kulit dan untuk mendapatkan manfaat terbaik, setelah selesai bercinta, jangan buru-buru ke kamar mandi untuk membasuh diri tapi coba lakukan after play dan biarkan minyak itu meresap kembali ke tubuh Anda.

5. ML = obat awet muda
Berapa banyak orang yang berlomba-lomba mencari cara supaya terlihat awet muda? Orang-orang ini rela menguras kocek mereka hanya agar dapat terlihat lebih muda dari usia mereka yang sebenarnya. Padahal para ahli telah mengatakan, dengan sex rutin atau sekitar 3 kali dalam seminggu Anda dapat terlihat 10 tahun lebih muda dari usia Anda yang sebenarnya. Semua itu terjadi karena ketika Anda mengalami orgasme atau ketika Anda sungguh-sungguh menikmati acara bercinta, tubuh memproduksi hormon yang dapat membantu menurunkan berat badan dan menghilangkan rasa sakit serta membawa rasa nyaman. Jadi hemat uang khan?

6. ML = pendongkrak PD
Melakukan sex berkualitas secara rutin dengan pasangan dapat menjadi pendongkrak rasa percaya diri Anda. Bercinta secara rutin dengan pasangan dapat menciptakan perasaan nyaman, aman dan kepuasan batin sehingga dapat memenuhi pikiran Anda akan hal-hal positif mengenai diri Anda, pasangan dan kehidupan Anda.

Makasih buat seorang teman (initial " I " ) yang sudah mengirimkan email via millist kepadaku mengenai artikel ini, dan aku sengaja memuatnya di blog ini sebagai bahan intermezzo dalam sebuah pernikahan supaya langgeng...

Amin..